Jalin Kerjasama, Bupati Solok Terima Kunjungan Pemerintah Kota Pekanbaru

By Pemerintah Daerah Kabupaten Solok 16 Jun 2021, 20:09:27 WIB Kerjasama Daerah
Jalin Kerjasama, Bupati Solok Terima Kunjungan Pemerintah Kota Pekanbaru

(Arosuka) Kominfo. Pemerintah Kota Pekanbaru melakukan kunjungan ke Kabupaten Solok dalam rangka penjajakan kerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Solok. Kedatangan rombongan tersebut, disambut hangat oleh Bupati Solok Epyardi Asda, M.Mar di komplek wisata Bukit Cinangkiak Nagari Singkarak, Kecamatan X Koto Singkarak, Selasa siang (15/06). Turut menyambut kedatangan rombongan Plt. Sekretaris Daerah Kabupaten Solok Edisar, Asisten Koordinator Bidang Ekbangkesra Medison, Anggota DPRD Kabupaten Solok Arlon, Kepala OPD terkait, Kepala Bagian Pemerintahan Syahrial, Kepala Bagian Kerjasama Daerah Devi Pribadi, dan Kepala Bagian Humas Syofiar Syam.

Rombongan dari Pemerintah Kota Pekanbaru ini dipimpin oleh Asisten Koordinator Bidang Pemerintahan Kota Pekanbaru Drs. Azwar, M.Si, dengan didampingi oleh Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Drs. Ingot Ahmad Hutasuhut, Kepala Pelaksana BPBD Zarman Candra, S.STP, M.Si, Kepala Bagian Kerjasama Daerah Fajriadhas beserta anggota.

            Dalam laporannya Azwar menyampaikan, kunjungan ini bertujuan untuk mempersiapkan rencana kerjasama (MoU) antara Pemerintah Kota Pekanbaru dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Solok. Kegiatan ini juga merupakan tindaklanjut dari komunikasi langsung antara Walikota Pekanbaru Dr. Fiardaus ST, MT dengan Bupati Solok Epyardi Asda, M. Mar beberapa waktu yang lalu. “Pemerintah Kota Pekanbaru berharap MoU ini nantinya tidak hanya sekedar seremonial tetapi langsung ditindaklanjuti. Perjanjian kerjasama nantinya mungkin bukan hanya di bidang pertanian, tetapi juga bidang perdagangan, bahkan bidang pariwisata” ujar Azwar menambahkan. Azwar juga mengatakan nantinya Pemerintah Kota Pekanbaru akan membantu mempromosikan randang yang terkenal dari Kabupaten Solok termasuk berasnya yang berkualitas. Untuk penandatanganan kerjasama tersebut, akan dijadwalkan pada akhir bulan Juni mendatang.

Baca Lainnya :

“Mudah-mudahan kunjungan Pemerintah Kota Pekanbaru dapat mengeksplor keindahan alam Kabupaten Solok, menikmati kuliner serta beras Solok yang kita miliki”, ujar Bupati mengawali sambutannya. Bupati juga telah menginstruksikan Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Solok untuk dapat mengontrol kemurnian beras solok (cisokan dan anak daro) karena beras ini akan menjadi andalan Kabupaten Solok. Selain itu pemerintah juga mendesak Kepala Dinas Pertanian agar dapat berkoordinasi dengan BPTP Sumbar, untuk mendapatkan bibit yang asli. Bupati menambahkan pemerintah daerah juga akan memfasilitasi para petani tentang bagaimana teknik/cara bercocok tanam yang baik, bagaimana pengolahan tanah yang baik, bagaimana menggunakan pupuk sesuai dengan standar dan cara panen yang baik.

Senada dengan harapan rombongan Pemerintah Kota Pekanbaru, Bupati juga berharap kerjasama yang akan terjalin nantinya juga bukan hanya sekedar seremonial saja, tetapi dapat langsung diimplementasikan.  Pemerintah daerah juga menginginkan adanya jaminan bagi petani bahwa hasil panennya dapat terserap dipasaran. “Kami berharap sebagai buyer pihak Pemerintah Kota Pekanbaru, dapat memberikan informasi berupa kriteria dan syarat, baik kualitas maupun kuantitas yang diharapkan, sehingga Pemerintah Kabuoaten Solok sebagai penyedia dapat memenuhi kebutuhan buyer tentunya dengan harga yang layak ” pungkas Bupati lagi. Usai acara Bupati mengajak rombongan berkeliling untuk menikmati keindahan alam Solok dari tempat wisata Bukit Cinangkiak. (admin)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment