- Rapat Persiapan Tindaklanjut Intervensi Serentak Pencegahan Stunting di Kabupaten Solok
- Sosialisasi Organisasi Kemasyarakatan di Lingkup Pemda Kabupaten Solok
- Sosialisasi Organisasi Kemasyarakatan di Lingkup Pemda Kabupaten Solok
- Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Tentang Mal Pelayanan Publik Kabupaten Solok
- Pelepasan Calon Jemaah Haji Kabupaten Solok Tahun 1445 H/2024 M di Rumah Dinas Bupati Solok
- Bupati Solok Epyardi Asda Hadiri Halal Bihalal DPW Sulit Air Sepakat Jakarta, Jabar, dan Banten
- Pelantikan dan Pengambilan Sumpah 222 Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kabupaten Solok
- Bupati Solok Resmikan Masjid Munirah Abdullah Ash Shamsi di Jorong Sawah Ampang, Nagari Muaro Paneh
- Bupati Solok Lantik Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) untuk Pilkada Serentak 2024
- Bupati Solok Epyardi Asda dan Anggota DPR RI Athari Gauti Ardi Jadi Narasumber Seminar Kewirausahaan
Bupati Lepas Tim Penyemprotan Tangani Covid-19
Keterangan Gambar : Bupati Lepas Tim Penyemprotan Tangani Covid-19
(Arosuka)-Kominfo. Bupati Solok H. Gusmal, SE, MM bersama Wakil Bupati Solok Yulfadri Nurdin, SH, didampingi oleh Kapolres Arosuka AKBP Azhar Nugroho,Sekretaris Daerah Kabupaten Solok Aswirman, SE, MM , Kalaksa BPBD Kabupaten Solok Armen AP, Kepala Satpol PP dan Damkar Drs. Efriedi, MM, beserta beberapa Kepala SKPD lainnnya di lingkungan Pemerintah Kabupaten Solok, melaksanakan pelepasan Tim Penyemprotan ke berbagai fasilitas umum (fasum) yang ada di wilayah Kabupaten Solok (Arosuka), Selasa (31/03). Kegiatan ini merupakan program dari Kepolisian Republik Indonesia yang dilaksanakan dalam rangka penanggulangan Covid-19 secara serentak di seluruh wilayah Indonesia.
Baca Lainnya :
- Wakil Bupati Pimpin Rapat Tindak Lanjut Penanganan Covid-190
- Antisipasi Dampak Sosial dan Ekonomi Akibat Covid-19 oleh Pemda Kabupaten Solok0
- Bupati Pimpin Rapat terkait Perintah Karantina Wilayah Secara Terbatas0
- Bupati Pimpin Rapat Koordinasi Sikapi Maklumat MUI tentang Covid-190
- Apel Persiapan Pelaksanaan Penyemprotan Disinfektan di Kabupaten Solok0
Penyemprotan Pada Beberapa Jalan di Arosuka
Penyemprotan ini dilakukan oleh Polres Solok Arosuka dan dibantu oleh Satpol PP dan Damkar Kabupaten Solok. Adapun rute penyemprotan diantaranya adalah Lubuk Selasih, Tugu Ayam, Polsek Gunung Talang, Tugu Rang Bagak Cupak, Simpang Koto Baru, Polsek Kubung, Simpang Selayo, Pasar Selayo, Simpang Koramil sampai pada Batas Kabupaten Solok dengan Kota Solok.
Dalam sambutannya Bupati menyebutkan, kegiatan ini merupakan program POLRI yang dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia, dalam rangka mendukung percepatan pemutusan rantai penularan Covid-19. “Atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Solok, saya mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada POLRI khususnya Polres Solok Arosuka, yang mempunyai program kepedulian terhadap penanganan Covid-19 ini”, ujar Bupati. Selain itu Bupati juga berharap kepada tim yang akan melakukan penyemprotan, agar memberikan penyuluhan/himbauan kepada masyarakat untuk tetap di rumah, menjaga jarak sosial, menghindari kerumunan, serta mencuci tangan dengan sabun. Bupati juga menghimbau kepada Wali Nagari agar memberikan pengarahan kepada warganya yang baru pulang kampung, untuk melapor dan dapat mengisolasi diri secara mandiri di rumah masing-masing. (admin)