Sukseskan Pilkada, Bupati Gunakan Hak Suara ke TPS

By Pemerintah Daerah Kabupaten Solok 15 Des 2020, 11:11:15 WIB Politik
Sukseskan Pilkada, Bupati Gunakan Hak Suara ke TPS

Keterangan Gambar : Sukseskan Pilkada, Bupati Gunakan Hak Suara ke TPS


 

 

            (Arosuka)-Kominfo. Tepat pada pukul 08.00 WIB, Bupati yang didampingi oleh Ketua TP PKK Kab. Solok Ny. Desnadefi Gusmal sambangi TPS 09 Koto Gadang Guguak, Rabu (09/12). Sesampai di TPS Bupati dan istri langsung melakukan pengecekan suhu tubuh dan melakukan registrasi dan dilanjutkan dengan pemberian hak suara pada kertas yang telah disediakan.

Baca Lainnya :

Bupati Solok sebagai warga negara yang baik, ikut memberikan suaranya, untuk memilih pemimpin di Kabupaten Solok dan Propinsi Sumbar untuk lima tahun kedepan. Saat diwawancarai, Bupati berharap agar proses pemberian suara oleh masyarakat/pemilih dapat berjalan dengan lancar, aman dan sukses, serta terkendali agar suasana kondusif dapat  tercipta di Kabupaten Solok. Bupati juga berpesan agar panitia KPPS mampu memberikan pelayanan yang baik kepada seluruh pemilih, jangan ada yang membedakan antara pemilih yang satu dengan pemilih yang lainnya. Bupati berharap agar pelaksanaan pilkada ini, dapat menghasilkan pemimpin yang benar-benar kapabel dan sesuai dengan harapan / keinginan masyarakat daerah Kabupaten Solok. Selain itu, Bupati juga meminta kepada seluruh calon kepala daerah, untuk dapat menerima hasil pilkada ini dengan ikhlas dan hati terbuka, serta dengan pemikiran yang jernih sehingga tercipta keadaan yang aman, nyaman dan tentram. (admin)

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Write a comment

Ada 3 Komentar untuk Berita Ini

View all comments

Write a comment