Sertijab di Talang Babungo Kehadiran Bupati disambut Meriah

By Pemerintah Daerah Kabupaten Solok 07 Feb 2020, 16:27:09 WIB Pemerintahan
Sertijab di Talang Babungo Kehadiran Bupati disambut Meriah

Keterangan Gambar : Sertijab di Talang Babungo Kehadiran Bupati disambut Meriah


 

            (Arosuka)-Kominfo. Nagari Talang Babungo Kecamatan Hiliran Gumanti melaksanakan serah terima jabatan Wali Nagari dari Bapak. Hendra Haryendi kepada Bapak. Hafizur Rahman, dan serah terima Ketua TP PKK Nagari Talang Babungo dari Ny. Yasni Yarni kepada Ny. Fera Hafizur Rahman, di Kantor Camat Hiliran Gumanti, Sabtu (01/02). Bupati Solok H. Gusmal, SE, MM bersama para Kepala SKPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Solok, disambut hangat oleh masyarakat serta panitia sertijab.  Tampak hadir pada acara tersebut para tokoh masyarakat Kabupaten Solok seperti; Nofi Candra, Hardinalis, Desra Ediwan Anantanur, Maigus, serta Agus Sademan. Selain itu juga hadir salah seorang tokoh perantau sukses dari Talang Babungo yaitu Ridha Sutra, yang saat ini menjabat sebagai Direktur Utama Garuda Kanwil Sumbar Riau.

Baca Lainnya :

Sertijab disaksikan oleh Bupati Solok

“Saya sangat berharap pembangunan nagari Talang Babungo kedepannya, dapat berjalan dengan baik dan lancar, untuk itu saya minta kepada semua pihak untuk terus mempererat silaturahmi dan kerjasama baik dengan pemerintah daerah, dan lembaga yang ada di nagari maupun dengan para perantau”, ujar Hafizur Rahman diawal sambutannya. Hafizur mengungkapkan bahwa dirinya akan kembali meningkatkan citra nagari Talang Babungo, serta siap membantu pemerintah daerah dalam mensukseskan berbagai program kegiatannya.

Sambutan oleh Wali Nagari terpilih Talang Babungo Hafizur Rahman

Ridha Sutra mewakili para perantau Talang Babungo, dalam sambutannya menyampaikan bahwa, para perantau akan selalu memberikan dukungan penuh kepada wali nagari demi membangun nagari, untuk itu wali nagari perlu menjaga amanah yang telah dipercayakan oleh masyarakat banyak. Selain itu juga Ridha meminta kepada wali nagari yang baru, untuk memanfaatkan SDM, serta memaksimalkan berbagai potensi yang dimiliki oleh Nagari Talang Babungo.

Diawal sambutannya, Bupati meminta kepada wali nagari,  untuk segera meningkatkan pembangunan nagari, serta membangun kesejahteraan masyarakat melalui berbagai usaha dan produktivitas masyarakat. Dengan melibatkan berbagai unsur dan lembaga di nagari dalam pembangunan, serta mendukung program pemerintah nagari agar dapat terus sejalan. Kepada masyarakat, Bupati meminta untuk memberikan dukungan penuh kepada wali nagari dan perangkatnya, serta menghilangkan perbedaan yang ada akibat pilwana beberapa saat yang lalu. Selain itu, Bupati juga berpesan kepada wali nagari yang baru, untuk mendukung berbagai program kegiatan TP-PKK Nagari, yang berguna meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta membentuk program-program religi untuk masyarakat guna menyatukan masyarakat di nagari. Selain itu juga perlu bagi pemerintah nagari untuk membentuk aturan dalam rangka menertibkan roda pemerintahan di nagari. (admin)

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment