Pemda Kabupaten Solok Menyambut Baik Pelaksanaan KKP-PPM Universitas Bung Hatta

By Pemerintah Daerah Kabupaten Solok 19 Feb 2020, 14:38:42 WIB Kerjasama Daerah
Pemda Kabupaten Solok Menyambut Baik Pelaksanaan KKP-PPM Universitas Bung Hatta

Keterangan Gambar : Pemda Kabupaten Solok Menyambut Baik Pelaksanaan KKP-PPM Universitas Bung Hatta


 

            (Arosuka)-Kominfo. Bupati Solok H. Gusmal, SE, MM menghadiri acara Audiensi Pihak Universitas Bung Hatta dengan Pemerintah Kabupaten Solok, di Guest House Arosuka, Jumat (07/02). Turut hadir Asisten Koordinator Bidang Administrasi Soni Sondra, SE. M.Si, Kepala DPMN Kabupaten Solok Ferisnovel, S.IP, M.Si, Kabag Humas Syofiar Syam, S. Sos, M.Si, Kabag KSD Devi Pribadi, S.Sos, Camat Gunung Talang Misran, Wali Nagari se –Kecamatan Gunung Talang, serta Tim Audiensi KKN-PPM UBH Dr. Sanidjar Pebrihariati. R, SH, MH dan Drs. Riswandi, M.Si.

Baca Lainnya :

Bupati bersama Tim Audiensi KKN-PPM UBH

Dr. Sanidjar Pebrihariati. R, SH, MH dalam sambutannya menjelaskan bahwa,  audiensi ini merupakan persiapan pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata - Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM), yang akan dilakukan oleh mahasiswa Universitas Bung Hatta di nagari-nagari se Kecamatan Gunung Talang Kabupaten Solok, yang mana setiap nagari akan diisi oleh 30 orang mahasiswa dengan latar belakang yang berbeda-beda. KKN-PPM ini merupakan salah satu bentuk pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh mahasiswa secara interdisipliner, institusional dan kemitraan sebagai salah satu wujud dari tridharma perguruan tinggi. Selain itu, kegiatan ini juga akan memberikan keterampilan dan pengalaman kepada mahasiswa terutama yang berkaitan dengan program kerjanya dilapangan. Ibu Sanidjar juga menyebutkan bahwa, pada pelaksanaan KKN-PPM ini,  akan ada 5 program pokok yang akan diselesaikan oleh mahasiswa di lokasi,  serta beberapa program tambahan lainnya. KKN-PPM ini dilaksanakan selama sebulan, yakni dari 6 Juli sampai dengan 6 Agustus 2020 mendatang. Ibu Sanidjar juga berpesan melalui wali nagari, agar dapat memaksimalkan keberadaan mahasiswa KKN di nagari masing-masing.

“Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Solok, menyambut baik atas pelaksanaan KKN-PPM mahasiswa Universitas Bung Hatta di Kabupaten Solok ini, saya berharap mahasiswa KKN nantinya dapat menerapkan dan mengaplikasikan ilmunya di masyarakat”, ujar Bupati diawal sambutannya. Bupati juga mengingatkan agar mahasiswa yang ikut KKN, agar dapat beradaptasi dengan lingkungan baru, serta menguasai ilmu masing-masing. Bupati juga meminta kepada pihak Bung Hatta, saat menyusun program kegiatan, untuk dapat diselaraskan dengan 4 pilar pembangunan daerah Kabupaten Solok, yaitu ekonomi kerakyatan dan pariwisata, pendidikan, kesehatan, serta pemerintah yang baik dan bersih.  Bupati juga menyebutkan bahwa, pemerintah daerah akan selalu mensupport program dan keberadaan mahasiswa. Bupati berharap agar setelah pelaksanaan KKN nantinya, para mahasiswa dapat membawa ilmu yang bermanfaat dan meninggalkan kesan baik di nagari. (admin)

 

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment