Kecamatan Bukit Sundi Laksanakan Musrenbang Tahun 2022

By Pemerintah Daerah Kabupaten Solok 10 Feb 2022, 19:01:24 WIB Pemerintahan
Kecamatan Bukit Sundi  Laksanakan Musrenbang Tahun 2022

      (Arosuka)-Kominfo. Bupati Solok diwakili Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Kemasyarakatan dan SDM Mulyadi Marcos, SE, MM menghadiri dan membuka acara Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Bukit Sundi Tahun 2022, dalam rangka Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah Tahun 2023, yang dilaksanakan di Aula Kantor Camat Bukit Sundi, Kamis (10/02/22). Ikut hadir dalam acara tersebut Kepala OPD terkait, Wali Nagari Se-Kecamatan Bukit Sundi, Forkompimcam Bukit Sundi, berserta tokoh-tokoh masyarakat.

                      

Baca Lainnya :

      Efyardi selaku Camat di Bukit Sundi dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas kehadiran Bupati Solok yang diwakili staf ahli Mulyadi Marcos karena telah bersedia memenuhi undangan musrenbang di Kecamatan Bukit Sundi. “Kita ucapkan terimakasih kepada Bapak Bupati yang saat ini diwakili Staf Ahli bapak Mulyadi Marcos, karena telah bersedia memenuhi undangan pada acara Musrenbang ini. Sebelumnya juga telah dilaksanakan musrenbang di tiap-tiap nagari yang ada di kecamatan Bukit Sundi. Dan kita telah mendapatkan sebanyak 163 usulan. Maka dari itu kita mohon kepada Bapak Bupati untuk berkenan memberikan arahan nantinya,” ucap Efyardi.

      “Pada hari ini kita akan mendiskusikan bersama apa saja kebutuhan yang diperlukan dalam perencanaan pembangunan kita untuk kedepannya. Musrenbang ini kita adakan demi mewujudkan visi misi Bupati Solok, dalam prinsip APBD yaitu Anggaran berbasis Kebutuhan Rakyat” terang Muliadi Marcos. Lebih lanjut Ia mengingatkan, sebelum mengajukan usulan harus bisa memilih mana yang menjadi kewenangan di tingkat kecamatan, dan mana yang menjadi kewenangan di nagari. “Pada saat ini dapat kita lihat dari APBD pusat terdapat penurunan dana, maka dari itu diharapkan kepada pemerintah nagari untuk dapat berkreasi dan berinovasi untuk meningkatkan pendapatan nagari masing-masing,” Ujar Mulyadi. Ia juga menjelaskan bahwa saat ini Bupati Solok memiliki program pengadaan excavator di tiap kecamatan. Bupati berharap keberadaan excavator dapat dimanfaatkan oleh masyarakat dengan sebaik-baiknya. (admin)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment