- Musrenbang Kecamatan Junjung Sirih 2025: Fokus pada Pembangunan Prioritas
- Rapat Koordinasi Digelar, Sekda Medison : Seluruh Jajaran OPD Sampai Ke Tingkat Nagari Loyal dan Dukung Penuh Visi Misi Kepala Daerah
- Bupati Dan Wakil Bupati Solok Kembali ke Solok Usai Retret Kepala Daerah di Malang
- Bupati dan Wakil Bupati Beserta Jajaran Pemda Kabupaten Solok Awali Bulan Ramadhan dengan Buka Puasa Bersama Masyarakat
- Dilanda Banjir, Respon Cepat Kab Solok Kirim Bantuan
- Call To Service Season 1: KIA Tertib, NISN Valid, Pemkab Solok Libatkan Guru SD dan TK
- Musda XIV KNPI Kabupaten Solok: Momentum Pemuda Mewujudkan Perubahan
- Pasca Dilantik, Wabup Solok Candra Pimpin Apel Gabungan Perdana Di Lingkungan Pemkab Solok
- RAPAT KOORDINASI PEMERINTAHAN KABUPATEN SOLOK
- Gubernur Sumbar Bersama Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Terpilih Silaturahmi dengan Perantau S3
Pertandingan Persahabatan Antar Forkopimda Kabupaten Solok: Bupati Epyardi Asda Beraksi di Gelanggang Olahraga Batubatupang Koto Baru

Arosuka- (Kominfo). Dalam menyemarakkan Bupati Solok Cup II Tahun 2023 juga dilaksanakan pertandingan persahabatan anta Forkopimda Kabupaten Solok , Selasa (28/11/2023).
Baca Lainnya :
- Inovasi TPID Kabupaten Solok: Aksi Gerakan Menanam Cabai sebagai Langkah Efektif dalam Pengendalian Inflasi Daerah. 0
- Sosialisasi dan Optimalisasi Perkembangan Paud Holistik Integratif (HI) Untuk Menciptakan Generasi Emas0
- Tolak Money Politik Berhadiah 10 juta di Kabupaten Solok0
- Kunjungan Kerja dan Temu Ramah Bupati Solok Bersama Masyarakat Ke Nagari Batang Barus1
- Tabligh Akbar Dalam Rangka Memperingati HUT Korpri Ke-52 di Kabupaten Solok0
Gelanggang Olahraga Batubatupang Koto Baru menjadi saksi pertandingan seru dalam menyemarakkan Bupati Solok Cup II Tahun 2023. Dalam pertandingan persahabatan antara Forkopimda Kabupaten Solok, kesebelasan Pemkab. Solok yang dipimpin langsung oleh Bupati Solok Capt. H. Epyardi Asda, M.Mar, bertanding melawan kesebelasan Polres Solok Arosuka.
Pertandingan ini menarik perhatian karena Bupati Solok turun langsung sebagai pemain pada awal babak kedua. Sengitnya pertarungan di lapangan berakhir dengan skor imbang 1-1, menciptakan momen bersejarah dalam perhelatan ini.
Bupati Solok, Capt. H. Epyardi Asda, M.Mar, bukan hanya sekadar pemimpin yang menggelar event seperti Bupati Solok Cup. Ia berkomitmen untuk hadir, mengawasi, bahkan ikut serta menyemarakkan setiap event yang dihelat di Kabupaten Solok. Menurutnya, keterlibatan langsung dalam pertandingan sepakbola adalah upaya untuk menjalin kedekatan dan keakraban dengan masyarakat.
"Prinsip saya sebagai seorang pemimpin yang baik adalah menjadi pemimpin yang dekat dengan rakyatnya," tegas Bupati Solok.
Keakraban Bupati Solok dengan masyarakatnya tidak hanya sebatas retorika. Momen kunjungan kerja untuk mendengarkan langsung keluhan masyarakat merupakan bukti nyata dari kedekatan ini.
Bupati Solok juga menegaskan bahwa kegiatan seperti Bupati Solok Cup akan terus berlanjut di bawah pemerintahannya. Selain memberikan hiburan bagi masyarakat, ini juga memiliki dampak positif terhadap perekonomian masyarakat yang berdagang di sekitar lokasi kegiatan.
Tampak hadir dalam pertandingan ini Ketua TP-PKK Ny. Hj. Emiko Epyardi Asda, SP, Asisten I Drs. Syahrial, MM, Kepala OPD, Camat se-Kabupaten Solok, dan Sekretaris Dinas di Kabupaten Solok, menambah semarak acara yang penuh kebersamaan ini. (Admin)
