- Rapat Persiapan Tindaklanjut Intervensi Serentak Pencegahan Stunting di Kabupaten Solok
- Sosialisasi Organisasi Kemasyarakatan di Lingkup Pemda Kabupaten Solok
- Sosialisasi Organisasi Kemasyarakatan di Lingkup Pemda Kabupaten Solok
- Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Tentang Mal Pelayanan Publik Kabupaten Solok
- Pelepasan Calon Jemaah Haji Kabupaten Solok Tahun 1445 H/2024 M di Rumah Dinas Bupati Solok
- Bupati Solok Epyardi Asda Hadiri Halal Bihalal DPW Sulit Air Sepakat Jakarta, Jabar, dan Banten
- Pelantikan dan Pengambilan Sumpah 222 Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kabupaten Solok
- Bupati Solok Resmikan Masjid Munirah Abdullah Ash Shamsi di Jorong Sawah Ampang, Nagari Muaro Paneh
- Bupati Solok Lantik Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) untuk Pilkada Serentak 2024
- Bupati Solok Epyardi Asda dan Anggota DPR RI Athari Gauti Ardi Jadi Narasumber Seminar Kewirausahaan
TP PKK Sawahlunto adakan Study Comperative ke TP PKK Kabupaten Solok
Keterangan Gambar : TP PKK Sawahlunto adakan Study Comperative ke TP PKK Kabupaten Solok
(Arosuka)-Kominfo. Ketua TP PKK Kabupaten Solok Ny. Desnadefi Gusmal menyambut Tim TP PKK Sawahlunto, di Guest House Arosuka, Rabu (25/11). Kunjungan ini dilakukan dalam rangka melaksanakan Study Comperative Administrasi PKK. Turut hadir Sekretaris TP PKK Kabupaten Solok Ny. Radhiatul Hayat beserta pengurus TP PKK Kabupaten Solok lainnya. Kunjugan ini dipimpin oleh Ketua TP PKK Kota Sawahlunto diwakili oleh Ketua Pokja 3 Ny. Niferyanti, dan diikuti oleh rombongan TP PKK Sawahlunto.
Baca Lainnya :
- Bupati hadiri acara Pisah Sambut Kejari Solok0
- Bupati hadiri Diskusi Hibah Tanah BPTB Sukarami dengan Kementan0
- Nagari Paninggahan menjadi Role Model Pencegahan dan Penurunan Stunting di Kabupaten Solok0
- Bupati bersilaturrahmi dengan Ikatan Perantau Kabupaten Solok se-Jabodetabek0
- Pelantikan Dewan Pengurus KNPI Kabupaten Solok Periode 2019-202211
TP PKK Kabupaten Solok sambut Baik TP PKK Sawahlunto
“Saya sangat berterimakasih kepada TP PKK Kota Sawahlunto, yang telah memilih TP PKK Kabupaten Solok, sebagai lokasi untuk study comperative pelaksanaan administrasi PKK”, ungkap Desnadefi diawal sambutannya. Selain itu, Desnadefi juga menyebutkan bahwa, pada tahun ini TP PKK Kabupaten Solok meraih Harapan 2 tingkat Nasional Lomba Administrasi PKK. “Lomba administrasi PKK ini termasuk salah satu lomba yang sulit, sebab semua data harus sinkron mulai dari tingkat nagari hingga kabupaten”, Jelas Desnadefi lebih lanjut. Pada tahun 2017 lalu, TP PKK Kabupaten Solok juga meraih juara 2 tingkat nasional mewakili Sumatera Barat dalam lomba IVA test, dan pada tahun 2020 nanti, TP PKK Kabupaten Solok juga akan mewakili Sumatera Barat ke- tingkat nasional untuk lomba IVA test. Diakhir sambutannya Desnadefi berharap agar TP PKK Kota Sawahlunto juga dapat berpartisipasi di tingkat nasional dalam berbagai lomba TP PKK, untuk itu Desnadefi meminta seluruh kader untuk terus memaksimalkan kinerja, dengan berbagai program kegiatan yang sudah dirancang.
Niferyanti diawal sambutannya menjelaskan, tujuan dilaksanakan Study Comperative Administrasi ini adalah sebagai sarana pembelajaran bagi TP PKK Kota Sawahlunto, karena selama ini belum pernah mengikuti lomba administrasi di tingkat nasional. “Pada kesempatan ini kami akan mendalami mengenai pelaksanaan administrasi PKK yang lebih baik”, jelas Niferyanti. Lebih lanjut Nefriyenti berharap agar kedepannya antara TP PKK Kabupaten Solok dan Sawahlunto dapat terus menjalin hubungan silaturrahmi yang baik. Diakhir sambutannya Niferyenti mengajak kepada semua pihak untuk bekerjasama dalam mensejahterakan kehidupan keluarga di daerah, serta membantu pemerintah dalam mewujudkan visi misi masing-masing daerah melalui program yang ada.(admin)