Muswil RAPI Kabupaten Solok yang ke-5 Berlangsung di Ruang Solok Nan Indah

By Pemerintah Daerah Kabupaten Solok 29 Nov 2021, 09:56:43 WIB Kegiatan
Muswil RAPI Kabupaten Solok yang ke-5 Berlangsung di Ruang Solok Nan Indah

      (Arosuka)-Kominfo. Radio Antar Peduduk Indonesia (RAPI) Kabupaten Solok melaksanakan musyawarah wilayah (Muswil) yang ke-5 di ruang Solok Nan Indah, Minggu (29/11/21). Turut menghadiri acara Bupati Solok diwakili Kepala Bidang Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Publik Dinas Kominfo Dafitrach Yusrizal, S.Kom, M.Si, Kepala BPBD yang mewakili, Kepala Dinas Sosial yang mewakili, Ketua Daerah RAPI Sumbar diwakili Ketua III Farizon Jz 03 XTT, dan  Ketua Wilayah RAPI Kabupaten Solok sementara Bapak Suhardes Jz 03 HAK.

                  

       Dalam laporannya Suhardes mengucapkan selamat datang kepada Ketua Daerah RAPI Sumbar beserta rombongan. Suhardes menjelaskan pada tanggal 28 Oktober 2021 yang lalu, kepengurusan RAPI sementara telah ditugaskan selama tiga bulan untuk membentuk kepengurusan yang baru. “Jika Bupati Solok mempunyai visi mambangkik batang tarandam, maka RAPI tidak jauh-jauh dalam menjunjung visi beliau. Apabila selama ini sinyal RAPI sempat vakum beberapa waktu, maka dalam hal ini RAPI akan berusaha membangkitkan kembali suaranya dengan visi "Mambangkik Sinyal Tarandam",” ucap Suhardes. Diakhir Ia menyampaikan ucapan terimakasih atas semangat para simpatisan dalam menjunjung dan mendukung keberadaan RAPI selama ini. “Mudah-mudahan kedepan kita bisa lebih maju lagi dengan kepengurusan yang baru nanti,” ungkapnya.

Baca Lainnya :

      Ketua III Farizon menyampaikan permintaan maaf atas nama Ketua RAPI Sumbar Nofiardi yang tidak dapat hadir pada kegiatan ini, dan berharap musyawarah wilayah ke-5 RAPI Kabupaten Solok dapat berjalan lancar sesuai dengan AD/ART serta peraturan organisasi. Sementara itu dalam sambutan Bupati Solok yang diwakili oleh Kepala Bidang IKP Davitrach Yusrizal menyampaikan permohonan maaf dari Bupati yang tidak dapat menghadiri kegiatan musyawarah wilayah RAPI yang ke-5 ini.”Atas nama pemerintah, Bupati mengucapkan terimakasih atas undangan yang sekaligus sebagai ajang bersilaturahmi antara pihak pemerintah daerah dengan pengurus RAPI Kabupaten Solok” ucapnya. Lebih lanjut Davitrach mengatakan Pemerintah Kabupaten Solok sangat mendukung keberadaan RAPI dan ORARI sebagai mitra kerja pemerintah daerah. Diakhir sambutan Bupati Solok diwakili Kepala Bidang Pengelolaan IKP Dafitrach membuka secara resmi acara musyawarah wilayah RAPI Kabupaten Solok yang ke-5.

        Setelah pembukaan acara dilanjutkan dengan penyerahan Papan “Call Sen” kepada Ibu Nurlis Jz 03 ABS, istri dari mendiang Mantan Ketua RAPI Kabupaten Solok alm. Asril yang diserahkan oleh ketua RAPI Daerah Sumatera Barat diwakili oleh Ketua III Bapak Farijon Jz 03 XTT, dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama. (admin)





Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment