- Rapat Persiapan Tindaklanjut Intervensi Serentak Pencegahan Stunting di Kabupaten Solok
- Sosialisasi Organisasi Kemasyarakatan di Lingkup Pemda Kabupaten Solok
- Sosialisasi Organisasi Kemasyarakatan di Lingkup Pemda Kabupaten Solok
- Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Tentang Mal Pelayanan Publik Kabupaten Solok
- Pelepasan Calon Jemaah Haji Kabupaten Solok Tahun 1445 H/2024 M di Rumah Dinas Bupati Solok
- Bupati Solok Epyardi Asda Hadiri Halal Bihalal DPW Sulit Air Sepakat Jakarta, Jabar, dan Banten
- Pelantikan dan Pengambilan Sumpah 222 Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kabupaten Solok
- Bupati Solok Resmikan Masjid Munirah Abdullah Ash Shamsi di Jorong Sawah Ampang, Nagari Muaro Paneh
- Bupati Solok Lantik Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) untuk Pilkada Serentak 2024
- Bupati Solok Epyardi Asda dan Anggota DPR RI Athari Gauti Ardi Jadi Narasumber Seminar Kewirausahaan
Gubernur Sumbar Resmikan Surau Tinggi Tarbiyah Islamiah dan Pondok Pesantren MTI Paninggahan
Keterangan Gambar : Gubernur Sumbar Resmikan Surau Tinggi Tarbiyah Islamiah dan Pondok Pesantren MTI Paninggahan
(Arosuka)-Kominfo. Gubernur Sumatera Barat H.Mahyeldi Ansharullah, S.P didampingi Bupati Solok yang diwakili Asisten Koordinator Bidang Pemerintahan Edisar, SH, MH meresmikan Surau Tinggi Tarbiyah Islamiah dan Milad Pondok Pesantren Madrasah Tarbiyah Islamiah (MTI) Nagari Paninggahan, pada Sabtu (22/05). Turut hadir Kepala Kantor Kemenag Drs. H. Alizar Chan, M.Ag, Anggota DPRD Kabupaten Solok Nazar Bakri, Camat Junjung Sirih Herman, SH, Wali Nagari Paninggahan H.Yose Rizal, Forkopimcam Junjung Sirih, serta wali murid dan Majelis Guru Pondok Pesantren MTI Paninggahan.
Buya Mahyeldi Beserta Rombongan di Nagari Paninggahan
Baca Lainnya :
- Buya Mahyeldi Letakkan Batu Pertama Pembangunan SDIT Cinta Qur’an dan Pondok Tahfiz di Nagari Tanju0
- Persiapan Penilaian Lomba Gerak PKK, TP-PKK adakan Rakor dan Konsultasi bersama Pemda Kabupaten Sol0
- Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Pemerintah Kabupaten Solok Lakukan MoU dengan Ombudsman RI0
- Bupati Dan Wakil Bupati Periksa Aset Pemerintah Kabupaten Solok yang ada di Kota Solok0
- TSR Propinsi Kunjungi Mesjid Nurul Iman Nagari Simpang Tanjuang Nan Ampek0
Ustadz Najimuddin selaku panitia kegiatan diawal laporannya mengucapkan selamat datang kepada Gubernur dan Bupati, beserta rombongan di Pondok pesantren MTI Nagari Paninggahan. Najimuddin menyebutkan bahwa Pondok Pesantren MTI Paninggahan didirikan pada 5 Mei 1999. Saat ini sudah banyak prestasi yang diraih oleh para murid di Pondok Pesantren MTI Paninggahan, baik tingkat Kabupaten Solok, propinsi, maupun nasional. “Pada hari ini kami mengundang Bapak Gubernur dan Bapak Bupati untuk meresmikan pemakaian Surau di Komplek Pondok Pesantren MTI yang kemudian diberi nama Surau Tinggi Tarbiyah Islamiah. Dalam perencanaannya Surau ini akan dibangun tiga tingkat, namun saat ini masih satu tingkat” ujarnya. selain itu, mewakili pengurus dan pimpinan Pondok Pesantren MTI Paninggahan, Najomuddin juga memohon bantuan kepada Gubernur dan Bupati untuk kelanjutan pembangunan surau dan bantuan untuk pengadaan bus sekolah.
Edisar diawal sambutannya menyebutkan
bahwa, Pemerintah Kabupaten Solok sangat mengapresiasi pondok pesantren yang
ada di Kabupaten Solok termasuk pondok pesantren MTI Nagari Paninggahan. Pondok
Pesantren MTI Paninggahan sudah mengharumkan Kabupaten Solok melalui prestasi
para santrinya baik ditingkat propinsi maupun tingkat nasional. Edisar juga menyebutkan
bahwa, pemerintah daerah siap membantu kelanjutan pembangunan Surau Tinggi dan pondok
pesantren MTI Paninggahan.
Buya Mahyeldi saat Menyampaikan Sambutannya
Pada kesempatan yang sama, Gubernur Sumatera Barat mengapresiasi Pondok Pesantren MTI Paninggahan, yang sudah banyak melahirkan para tokoh-tokoh dan pemuka agama di Sumatera Barat .Gubernur menyebutkan bahwa, Pemerintah Propinsi Sumatera Barat saat ini memang fokus kepada pendidikan baik sekolah umum maupun sekolah Islam. Maka dari itu, Gubernur berharap, agar Madrasah-Madrasah yang ada di Sumatera Barat dapat melahirkan para murid, yang nantinya dapat diterima di perguruan tinggi Islam luar negeri seperti Universitas Al-Azhar. Pemerintah Propinsi Sumatera Barat sangat serius memperhatikan bidang pendidikan, hal ini tandai dengan lebih 40% anggaran dialokasikan untuk pendidikan di Sumatera Barat. Gubernur menjelaskan bahwa Pemerintah Propinsi siap membantu pembangunan surau tinggi MTI Paninggahan, untuk itu diminta kepada pengurus untuk mengajukan proposal kepada Pemerintah Propinsi Sumbar. Diakhir sambutannya, Gubernur berpesan kepada pondok pesantren MTI Paninggahan agar menciptakan keunggulan di pondok pesantren MTI, karena pendidikan yang dicari oleh masyarakat itu adalah pendidikan yang mempunyai keunggulan. (admin)