- Rapat Persiapan Tindaklanjut Intervensi Serentak Pencegahan Stunting di Kabupaten Solok
- Sosialisasi Organisasi Kemasyarakatan di Lingkup Pemda Kabupaten Solok
- Sosialisasi Organisasi Kemasyarakatan di Lingkup Pemda Kabupaten Solok
- Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Tentang Mal Pelayanan Publik Kabupaten Solok
- Pelepasan Calon Jemaah Haji Kabupaten Solok Tahun 1445 H/2024 M di Rumah Dinas Bupati Solok
- Bupati Solok Epyardi Asda Hadiri Halal Bihalal DPW Sulit Air Sepakat Jakarta, Jabar, dan Banten
- Pelantikan dan Pengambilan Sumpah 222 Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kabupaten Solok
- Bupati Solok Resmikan Masjid Munirah Abdullah Ash Shamsi di Jorong Sawah Ampang, Nagari Muaro Paneh
- Bupati Solok Lantik Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) untuk Pilkada Serentak 2024
- Bupati Solok Epyardi Asda dan Anggota DPR RI Athari Gauti Ardi Jadi Narasumber Seminar Kewirausahaan
Bupati Hadiri Peringatan Hari Bakti Adhyaksa ke 61
Keterangan Gambar : Peringatan Hari Bakti Adhyaksa ke 61
(Arosuka)-Kominfo. Bupati Solok yang diwakili oleh
Plh. Sekretaris Daerah menghadiri acara vaksinasi massal dalam rangka
memperingati Hari Bakti Adhyaksa (HBA) ke 61 di ruang Solok Nan Indah Arosuka,
Kamis (15/07/21). Turut hadir dalam acara Kajari Solok Feni Nila Sari, SH,MH,
Kepala Dinas Kesehatan Dr. Maryeti Marwazi, MARS, Kepala Pelaksana BPBD Armen
AP, dan Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Solok.
Feni
Nila Sari dalam sambutannya mengatakan kegiatan vaksinasi massal ini merupakan
kegiatan yang ke dua setelah sebelumnya kegiatan yang sama dilaksanakan di
Kantor Kejaksaan Negeri Solok. “Dalam rangka memperingati Hari Bakti
Adhyaksa, Kajari melakukan kegiatan vaksinasi massal kepada masyarakat yang
juga selaras dengan program dari pemerintah, dalam menangani pandemi Covid-19”
ujarnya. Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk melakukan vaksin dan mendukung
program pemerintah dalam percepatan penanganan Covid-19, menuju Indonesia sehat,
dan memulihkan perekonomian. Lebih lanjut Feni Nila mengapresiasi dan
mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Daerah dan masyarakat Kabupaten Solok,
yang telah memfasilitasi dan berpartisipasi dalam penyelenggaraan peringatan
HBA yang ke 61.
Baca Lainnya :
- Pengurus Dekranasda Kabupaten Solok Periode 2021-2024 Resmi Dikukuhkan4
- Sambut Hari Raya Idul Adha 1442 H di Masa Pandemi Covid-19, Bupati Solok Pimpin Forum Diskusi Politik Pemerintah Kabupaten Solok Tahun 202148
- Ny. Nia Jon F Pandu Buka Acara Pra-Musda GOW Kabupaten Solok Tahun 20218
- Sertijab dan Pelantikan Camat serta Ketua TP-PKK Kecamatan X Koto Diatas, Bupati Solok : Jadilah ASN yang Adaptif, Inovatif, Kreatif dan Optimis2
- Silaturahmi Organisasi Klub Jantung Sehat dengan Ketua TP-PKK Kabupaten Solok 0
Selaras dengan apa yang
disampaikan oleh Kajari Solok, Bupati Solok yang diwakili oleh Edisar
menyampaikan bahwa Pemerintah daerah sangat mendukung apa yang sudah dilakukan
oleh Kajari Solok beserta jajaran kepolisian, yang sudah melaksanakan
Instruksi Presiden tentang tentang pelaksanaan sosialisasi vaksinasi massal.
Bupati sangat mengapresiasi jajaran Kajari Solok dan mengajak untuk saling
bergandengan tangan mensukseskan program vaksinasi massal di Kabupaten Solok. “Mudah-mudahan
program ini dapat dilakukan juga oleh pihak lain agar kita dapat menekan angka
pertumbuhan Covid-19 khususnya di Kabupaten Solok. Kami mengajak seluruh stakeholder untuk ikut mensukseskan
vaksinasi ini secara bersama-sama” ucapnya lagi. Diakhir sambutannya Bupati
berharap kegiatan ini tidak berhenti sampai disini saja, tapi tetap berlanjut
pada vaksinasi berikutnya pada tanggal
22 Juli 2021 yang bertepatan dengan Hari Bakti Adhyaksa (HBA) yang ke 61.
“Selamat Hari Jadi Adhiyaksa HBA yang ke 61, Berkarya untuk Bangsa Berbakti
untuk Negeri.” (admin)