Anggota Komisi V DPR RI Athari Gauthi Ardi Hadiri Peresmian Program BSPS DAN P3TGAI oleh Bupati Solok di Nagari Sariak Alahan Tigo
Peresmian Program BSPS DAN P3TGAI oleh Bupati Solok di Nagari Sariak Alahan Tigo

By Pemerintah Daerah Kabupaten Solok 12 Agu 2021, 06:04:50 WIB Pemerintahan
Anggota Komisi V DPR RI Athari Gauthi Ardi Hadiri Peresmian Program BSPS DAN P3TGAI  oleh Bupati Solok di Nagari Sariak Alahan Tigo

(Arosuka)-Kominfo. Bupati Solok Epyardi Asda, M. Mar beserta rombongan berkunjung ke Nagari Sariak Alahan Tigo Kecamatan Hiliran Gumanti, Rabu (11/08/21/21). Kunjungan yang berpusat di Kantor Walinagari ini adalah dalam rangka  temu ramah, sekaligus peresmian Program BSPS dan P3TGAI. Kegiatan ini tidak hanya dihadiri oleh Bupati, tetapi juga dihadiri langsung oleh Anggota DPR RI Komisi V Athari Gauthi Ardi, Ketua TP-PKK Ny. Emiko Epyradi, Wakil Ketua DPRD Ivoni Munir S. Farm, Apt beserta anggota DPRD Dapil 4, Kadis DPRKPP Efia Vivi Fortuna, ST, MM, beberapa kepala OPD terkait, Camat Hiliran Gumanti Romi Hendrawan, S.Sos, M.Si, Wali Nagari Sariak Alahan Tigo Baharuddin beserta perangkat nagari, niniak mamak, bundo kanduang dan para tokoh masyarakat Nagari Sariak Alahan Tigo.


Baca Lainnya :

Baharuddin atas nama pemerintah nagari mengucapkan terimakasih Kepada Bupati Solok, Anggota DPR RI Athari Gauthi Ardi dan Kementerian PUPR beserta semua pihak yang telah berkontribusi dalam memberikan Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS), dan Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3TGAI) di Nagari Sariak Alahan Tigo. “Nagari Sariak alahan Tigo berada di Kecamatan Hiliran Gumanti dan termasuk nagari yang berada di ujung Kabupaten Solok. Memiliki 8 jorong dengan jumlah penduduk sekitar 5969 jiwa , yang mana mayoritas mata pencarian penduduk adalah bertani dan berdagang” ucapnya menambahkan. Baharuddin juga sangat bersyukur  Nagari Sariak Alahan Tigo mendapatkan program BSPS dan  P3TGAI, dimana program tersebut telah selesai dilaksanakan. “Kedua program tersebut adalah wujud nyata dari hasil perjuangan Ibu Athari Gauthi Ardi dan Bapak Bupati yang diperuntukkan untuk masyarakat Kabupaten Solok, khususnya di Nagari Sariak Alahan Tigo” jelasnya. Kedepannya Ia berharap agar lebih banyak program-program dari Kementerian Pusat yang bisa dibawa ke Kabupaten Solok khususnya di Nagari Sariak Alahan Tigo. Disamping itu Baharuddin juga menyampaikan adanya keluhan masyarakat Nagari Alahan Tigo terkait akses jalan dari Nagari Talang Babungo Sampai Nagari Sariak Alahan Tigo yang terbilang rusak parah, belum lagi jaringan seluler tidak ada, dan kendala air bersih di beberapa jorong terutama di Jorong Sariak Ateh.

Anggota DPR RI Athari Gauthi Ardi menyampaikan bahwa kedatangannya ke Nagari Sariak Alahan Tigo adalah memenuhi undangan dari Bupati Solok dalam rangka peresmian program BSPS dan P3TGAI, sekaligus bersilaturahmi dengan masyarakat. Athari juga mengucapkan selamat kepada seluruh penerima manfaat dari program BSPS dan P3TGAI yang berada di Nagari Sariak Alahan Tigo, Jumlah bantuan program BSPS ada sebanyak  42 bedah rumah dan beberapa program P3TGAI diantaranya irigasi. Athari juga berpesan kepada masyarakat penerima manfaat, untuk dapat menjaga dan memelihara bantuan yang telah diberikan dengan baik, agar bantuan tersebut bisa bertahan lama dan bisa juga dipakai oleh generasi yang akan datang.


Menanggapi Keluhan masyarakat yang disampaikan oleh Walinagari, Athari berjanji bersama-sama Bupati akan mencari solusi bagaimana supaya akses jalan tersebut bisa kembali lancar dan diperbaiki. “Kalau dulu saya bekerja sendiri, namun saat ini Alhamdulillah saya sudah dibantu dan didukung oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Solok, ini tentunya akan mempermudah tugas kami di pusat, dan pembangunan di Kabupaten Solok akan lebih cepat” ucap Athari.  Disamping itu Athari juga berjanji akan terus saling bekerjasama dan bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Solok, agar pembangunan di Kabupaten Solok tetap berjalan dengan baik. Ia juga  mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk mendoakan Bupati, agar terus diberi kesehatan, supaya bisa mewujudkan niat baik untuk membangun dan membawa  Kabupaten Solok  menjadi Kabupaten terbaik di Sumatera Barat.

“Saya datang ke Nagari Sariak Alahan Tigo Bersama Ibu Athari Gauthi Ardi disamping  untuk meresmikan program BSPS dan P3TGAI, juga bertujuan untuk bersilaturahmi dan menyerap aspirasi masyarakat. Mari kita lupakan masalah pilkada kemaren, dengan prinsip biduak lalu kiambang batauwik, mari kita satukan pemikiran kita bagaimana Kabupaten Solok ini bangkit dimasa yang akan datang” tutur Bupati di awal sambutannya. Bupati mengatakan Program BSPS bukanlah program Pemerintah daerah, melainkan program pusat melalui kementerian PUPR yang diperjuangkan oleh Ibu Athari Gauthi Ardi Anggota DPR RI Komisi V dari Partai Amanat Nasional (PAN).

Terkait dengan keluhan jalan rusak Bupati menanggapi,  dulu sebelum PLTA ada jalan ini cukup bagus, namun sekarang  menjadi rusak. Bupati mengaku sangat senang dengan kehadiran investor. Tetapi Ia mengingatkan kedatangan investor harus memberi manfaat yang jelas kepada masyarakat. “Bila mereka dulu pernah berjanji tolong tagih janji mereka atau sampaikan kepada saya, dan kalau itu memang benar terbukti, pemda akan memanggil mereka, dan akan kita laporkan kepada aparat hukum karena ini sudah merugikan masyarakat kita yang ada disini” tegas Bupati.

Lebih lanjut Bupati melihat di Nagari Sariak Alahan Tigo ini memiliki banyak potensi usaha yang bisa dikembangkan seperti tambang emas, namun karena akses jalan tidak ada, sehingga masyarakat tidak bisa menikmatinya. ”Itulah gunanya excavator di kecamatan, bisa digunakan secara gratis oleh masyarakat untuk membuat jalan terutama jalan yang ada potensi untuk meningkatkan perekonomian masyarakat” terangnya. Bupati meminta kepada Dinas PUPR, untuk mengusulkan dan mengutamakan perbaikan jalan dari Talang Babungo menuju Sariak Alahan Tigo melalui Dana DAK pada tahun 2022 nanti. “ Saya berjanji setiap tahun akan ada pembangunan di Sariak Alahan Tigo, kalau tidak ada dana di kabupaten, akan kita carikan  dari dana pusat termasuk melalui Ibu Athari Gauthi Ardi. Untuk itu saya mengajak masyarakat disini untuk bersatu dan mendukung Kepala Daerah, dalam membangun Nagari Sariak Alahan Tigo ini,” pungkasnya.

Diakhir kegiatan dilakukan peninjauan salah satu rumah warga di Jorong Talaok  yang mendapatkan bantuan dari program BSPS, kemudian rombongan melanjutkan peresmian rumah program bantuan BSPS yang ditandai dengan pengguntingan pita oleh Anggota DPR RI Athari Gauti Ardi bersama Bupati. Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan peninjauan bantuan program P3TGAI berupa irigasi di Jorong Taratak Teleng. (admin)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Write a comment

Ada 2 Komentar untuk Berita Ini

View all comments

Write a comment