Upacara Peringatan Hari Lahirnya Pancasila ke-67, beserta Hari Kebangkitan Nasional ke- 111, sekalig

By Pemerintah Daerah Kabupaten Solok 13 Jun 2019, 08:18:48 WIB Pemerintahan
Upacara Peringatan Hari Lahirnya Pancasila ke-67, beserta Hari Kebangkitan Nasional ke- 111, sekalig

Keterangan Gambar : Upacara Peringatan Hari Lahirnya Pancasila ke-67, beserta Hari Kebangkitan Nasional ke- 111, sekaligus Hari Arsip Nasional ke-48


(Arosuka)-Kominfo. Bupati Solok H. Gusmal, SE, MM menghadiri Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Kelahiran Pancasila ke-67, Hari Kebangkitan Nasional ke-111, dan Hari Arsip Nasional ke-48, di GOR Batu Tupang Koto Baru, Sabtu (01/06). Turut Hadir Wakil Bupati Solok H. Yulfadri Nurdin, SH, Ketua DPRD Kabupaten Solok Hardinalis, SE, MM, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Solok Septrismen, Sekretaris Daerah Kabupaten Solok H. Aswirman, SE, MM, para Asisten dan Staf Ahli Bupati, para Kepala SKPD di lingkup Pemerintah Kabupaten Solok, Ketua GOW Kabupaten Solok Ny. Dahliar Yulfadri Nurdin, serta Forkompimda Kabupaten Solok.

Dalam pidatonya, Bupati menyebutkan bahwa, Pancasila merupakan dasar negara, ideologi negara serta pandangan hidup bangsa yang digali oleh para pendiri bangsa, yang merupakan suatu anugerah yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa untuk bangsa Indonesia. Disela pidatonya Bupati meminta kepada seluruh peserta upacara untuk memaknai upacara sebagai satu rasa, yaitu rasa persatuan. Bupati menyebutkan, proses internalisasi sekaligus pengamalan nilai-nilai Pancasila harus dilakukan, dan diperjuangkan secara terus menerus. Pancasila harus tertanam dalam hati yang suci dan diamalkan dalam kehidupan sehari-hari. Berkat Pancasila sebagai bintang penuntun, keberagaman yang ada dapat
dirajut menjadi identitas nasional dalam wadah dan slogan Bhineka Tunggal Ika. Bupati mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Solok untuk kembali hidup rukun dan damai dengan sikap dan rasa saling menghormati dan menghargai, apalagi setelah selesainya pesta demokrasi ini.Mari kita bersatu membangun bangsa untuk merealisasikan tatanan
kehidupan masyarakat yang rukun, damai, adil dalam kemakmuran”, himbau Bupati mengakhiri sambutannya. (admin)

Baca Lainnya :




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment