- Rapat Persiapan Tindaklanjut Intervensi Serentak Pencegahan Stunting di Kabupaten Solok
- Sosialisasi Organisasi Kemasyarakatan di Lingkup Pemda Kabupaten Solok
- Sosialisasi Organisasi Kemasyarakatan di Lingkup Pemda Kabupaten Solok
- Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Tentang Mal Pelayanan Publik Kabupaten Solok
- Pelepasan Calon Jemaah Haji Kabupaten Solok Tahun 1445 H/2024 M di Rumah Dinas Bupati Solok
- Bupati Solok Epyardi Asda Hadiri Halal Bihalal DPW Sulit Air Sepakat Jakarta, Jabar, dan Banten
- Pelantikan dan Pengambilan Sumpah 222 Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kabupaten Solok
- Bupati Solok Resmikan Masjid Munirah Abdullah Ash Shamsi di Jorong Sawah Ampang, Nagari Muaro Paneh
- Bupati Solok Lantik Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) untuk Pilkada Serentak 2024
- Bupati Solok Epyardi Asda dan Anggota DPR RI Athari Gauti Ardi Jadi Narasumber Seminar Kewirausahaan
Sejumlah Pejabat Administrator di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Solok Dilantik
(Arosuka)-Kominfo. Sejumlah Pejabat Administrator di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Solok dilantik dan diambil sumpahnya oleh Bupati Solok, yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Medison, .Sos, M.Si di ruang rapat Sekretariat Daerah, Selasa (21/12/21). Tampak hadir Staf Ahli Bidang Ekbangkesra Syahrial, Kepala BKD Editiawarman, Sekretaris BKPSDM Afrialdi, dan Pj Inspektur Daerah Dery Akmal.
Adapun pejabat yang dilantik adalah Mience Dasril, SE dari Auditor Muda menjadi Inspektur Pembantu I Urusan Pemerintahan Umum dan Aparatur pada Inspektorat Daerah. Sapardiman, S.Pd, SD dari Inspektur I menjadi Inspektur II Urusan Organisasi dan Kesejajaran Rakyat Inspektorat daerah. Ruswandi, S.Sos sebagai Inspektur III Urusan Keuangan dan Barang Milik Daerah, Tarmizi, SH, MM dari jabatan lama Kepala Bidang Perindustrian DKUKMPP menjadi Inspektur IV Urusan Pembangunan dan Pengadaan Barang dan Jasa Inspektorat Daerah. Selain itu Hafizol Gafur yang sebelumnya merupakan Auditor Muda, menjadi Inspektur Pembantu V Urusan Penanganan Pengaduan Masyarakat dan Investigasi pada Inspektorat Daerah, serta Indra Gusnadi, SE, M.Si dari Pelaksanana pada Bagian Keuangan Daerah menjadi Kepala Bidang Perencanaan Anggaran Daerah pada BKD Kabupaten Solok.(Admin)