Program Sosialisasi Empat Pilar MPR RI dihadiri oleh Tenaga Pendidik di Kabupaten Solok

By Pemerintah Daerah Kabupaten Solok 24 Sep 2019, 12:23:44 WIB Kesehatan
Program Sosialisasi Empat Pilar MPR RI dihadiri oleh Tenaga Pendidik di Kabupaten Solok

Keterangan Gambar : Program Sosialisasi Empat Pilar MPR RI dihadiri oleh Tenaga Pendidik di Kabupaten Solok


 

 

            (Arosuka)-Kominfo. Bupati Solok H. Gusmal, SE, MM menghadiri acara Sosialisasi Empat Pilar MPR RI, yang bertema “Pancasila Sebagai Dasar dan Ideologi Negara, UU NKRI Tahun 1945 Sebagai Konstitusi Negara Serta Ketetapan MPR, NKRI Sebagai Bentuk Negara, Bhineka Tunggal Ika Sebagai Semboyan Negara”, di Ruang Solok Nan Indah Kantor Bupati Solok, Sabtu (21/09).  Turut hadir Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Solok H. Zulkisar, Ketua PGRI Kabupaten Solok Drs. H. Asrinur, M.Ag, Anggota MPR RI dari Fraksi PKS Dr. H. Hermanto, SE. MM, Anggota MPR RI dari Fraksi PDIP Dra. Eva Kusuma Sundari, MA. MDE, serta Anggota DPD RI Gorontalo Hj. Rahmijati Yahya, S.Pd.

Baca Lainnya :

Syamsul Bahri, M.Pd selaku panitia pelaksana kegiatan, dalam laporannya menjelaskan, sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman masyarakat terhadap Pancasila, UUD 1945, NKRI, Bhineka Tunggal Ika, serta Ketetapan MPR. Tujuan lainnya adalah untuk mengantisipasi tantangan global dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Kegiatan sosialisasi kali ini, diikuti oleh lebih kurang 300 orang tenaga pendidik di Kabupaten Solok.

 “Sosialisasi ini sangat penting bagi kita sebagai seorang pendidik dan peserta didik di daerah, dalam rangka membangun pendidikan”, ungkap Drs. H. Asrinur, M.Ag mengawali sambutannya. Asrinur juga mengajak kepada semua pihak untuk membantu pemerintah dalam mewujudkan empat pilar MPR RI, serta berharap program ini dapat memberikan kontribusi yang baik bagi semua kalangan.

 

Dr. H. Hermanto, SE, MM dalam sambutannya menyebutkan, kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan ini merupakan salah satu bentuk pelaksanakan tugas konstitusi dan undang-undang. Hermanto diakhir sambutannya juga berharap agar melalui kegiatan ini dapat meningkatkan jiwa nasionalisme para peserta kegiatan.

Bupati Solok saat Menyampaikan Sambutannya

 

“Kita sebagai warga negara mempunyai kewajiban dalam menjalankan dan memasyarakatkan pilar kehidupan berbangsa dan bernegara”, ungkap Bupati mengawali sambutannya. Bupati menyebutkan, masyarakat dan pemerintah daerah sangat berperan penting dalam mewujudkan ideologi negara serta stabilitas negara. “Mari bersama kita bangkitkan semangat juang dan semangat nasionalisme generasi muda saat ini”, ujar Bupati. Generasi muda merupakan cikal bakal kemajuan suatu bangsa. Untuk itu Bupati berharap para insan pendidik/guru, dapat membentuk generasi yang berkarakter, yang  akan mewujudkan bangsa yang berkarakter. Diakhir sambutannya Bupati menjelaskan, implementasi 4 pilar ini, harus terus digelorakan terhadap semua kalangan, mulai dari tokoh masyarakat hingga generasi muda, karena 4 pilar ini merupakan cara strategis dalam membentuk karakter bangsa. (admin)

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment