MUSYAWARAH KERJA KEPALA SEKOLAH (MKKS) DI SMP N 6 KUBUNG

By Pemerintah Daerah Kabupaten Solok 01 Feb 2017, 19:28:26 WIB Pendidikan

Arosuka, MKKS sebagai wadah komunikasi antar Kepala Sekolah dalam penigkatan hasil kerja, membahas berbagai upaya dalam setiap lini peningkatan mutu dan hasil pendidikan di Kabupaten Solok. Hasil dari kesepakatan pada musyawarah sebelumnya adalah perumusan tentang kisi-kisi Ujian Nasional. Untuk menguji kisi-kisi yang telah disepakati, kita telah menyelenggarakan Try Out dalam beberapa minggu yang lalu.

Dikesempatan ini, Bupati Solok H. Gusmal, SE, MM memberikan arahan tentang peningkatan mutu sekolah tidak hanya pada pendidikan akademis semata. Dalam pandangan orang nomor satu Kabupaten Solok ini, peran edukasi spiritual adalah kunci utama dalam menciptakan manusia sukses dan bermartabat. “Kami ingin pendidikan di Kabupaten Solok memilik kualitas yang lebih baik” ujar Gusmal kemaren (24/2) di Aula SMPN 6 Kubung .

Masyarakat harus kita giring untuk bisa ikut berperan aktif dalam meningkatkan mutu pendidikan. Kami ingin, Camat dan Wali Nagari bisa berkerja sama dalam kampanye peduli pendidikan ini. Hal ini sangat penting karenan mengigat waktu siswa disekolah sangat terbatas. Peran orang tua dalam mendidik anak tetap yang utama. Disinilah peran kita sebagai pemimpin memberikan contoh dan arahan yang membangun kepada mereka, generasi muda haraan bangsa, tanpa menghilangkan kreatifitas mereka dalam mencoba sesuatu yang baru. “Dukung keinginan mereka, awasi bersama dan berikan contoh yang baik untuk mereka” kata Bupati Solok itu sesaat sebelum menutup arahannya.(Humas) 

Baca Lainnya :




    Write a Facebook Comment

    Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

    View all comments

    Write a comment