- Rapat Persiapan Tindaklanjut Intervensi Serentak Pencegahan Stunting di Kabupaten Solok
- Sosialisasi Organisasi Kemasyarakatan di Lingkup Pemda Kabupaten Solok
- Sosialisasi Organisasi Kemasyarakatan di Lingkup Pemda Kabupaten Solok
- Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Tentang Mal Pelayanan Publik Kabupaten Solok
- Pelepasan Calon Jemaah Haji Kabupaten Solok Tahun 1445 H/2024 M di Rumah Dinas Bupati Solok
- Bupati Solok Epyardi Asda Hadiri Halal Bihalal DPW Sulit Air Sepakat Jakarta, Jabar, dan Banten
- Pelantikan dan Pengambilan Sumpah 222 Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kabupaten Solok
- Bupati Solok Resmikan Masjid Munirah Abdullah Ash Shamsi di Jorong Sawah Ampang, Nagari Muaro Paneh
- Bupati Solok Lantik Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) untuk Pilkada Serentak 2024
- Bupati Solok Epyardi Asda dan Anggota DPR RI Athari Gauti Ardi Jadi Narasumber Seminar Kewirausahaan
Launching Program Sapi Investasi Aparatur Pemerintah (SIAP) Kabupaten Solok Tahun 2018
Keterangan Gambar : Peresmian program SIAP
(Arosuka)- Kominfo. Bupati Solok H. Gusmal, SE, MM menghadiri acara Launching Program Sapi Investasi Aparatur Pemerintah (SIAP) Kabupaten Solok tahun 2018 di Ruang Solok Nan Indah, Kamis (29/11). Turut hadir Para Asisten dan Staf Ahli Bupati, Kepala SKPD di Lingkup Pemerintah Kabupaten Solok, Kepala Bank Nagari Cabang Solok Banteng Dono Sariro, Ketua Kelompok Peternak Lembu Makmur Popy Irawan, S.IP, MA, Ir. Serta diikuti oleh Camat se Kabupaten Solok.
Dalam laporannya, Kepala Dinas Pertanian Ir. H. Admaizon selaku ketua pelaksana menyebutkan bahwa tujuan dari program ini adalah untuk meningkatkan produksi peternak di Kabupaten Solok. Admaizon menyampaikan bahwa ada 150 ekor sapi yang disiapkan untuk program ini.
Baca Lainnya :
- Sosialisasi Penyusunan LKPJ dan LPPD Kabupaten Solok Tahun 20180
- Tabligh Akbar dalam Rangka HUT Korpri ke-47 Tahun 2018 di Kabupaten Solok0
- Pelatihan Sarjana Pengusaha Penggerak Pertanian Swadaya (SP3S)0
- Pemda Kabupaten Solok Tanda Tangani MOU dengan Aparat Penegak Hukum0
- Kabupaten Solok Didaulat Sebagai Tuan Rumah Peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke-730
Bupati saat menyampaikan sambutannya saat Acara Launching
Bupati Solok diawal sambutannya menyampaikan, tujuan dari program ini adalah untuk mendukung misi Dinas Pertanian dalam mewujudkan petani sebagai pelaku usaha, serta mengurangi penurunan populasi ternak sapi di Kabupaten Solok. Kegiatan ini diharapkan meningkatkan produksi daging di Kabupaten Solok. Pemberdayaan peternak merupakan upaya yang dilakukan oleh pemerintah dibidang peternakan dan kesehatan hewan, untuk meningkatkan kemandirian, serta meningkatkan daya saing dan kesejahteraan peternak. Bupati berharap agar program SIAP ini bisa membantu para peternak dalam meningkatkan pendapatannya. Bupati juga berpesan kepada para pejabat di Kabupaten Solok agar serius dalam mensukseskan program ini. (admin)