Kunjungan TP-PKK Kabupaten Solok ke Nagari Cupak dalam rangka Persiapan Lomba Gerakan PKK Tingkat Provinsi

By Pemerintah Daerah Kabupaten Solok 01 Apr 2022, 10:58:33 WIB Kegiatan
Kunjungan TP-PKK Kabupaten Solok ke Nagari Cupak dalam rangka Persiapan Lomba Gerakan PKK Tingkat Provinsi

      Arosuka- (Kominfo) Ketua TP-PKK Kabupaten Solok diwakili Sekretaris TP-PKK Kabupaten Solok gelar rapat koordinasi persiapan lomba Gerakan PKK tingkat Provinsi Sumatera Barat tahun 2022, dengan seluruh stakeholder terkait,di Cupak, pada Kamis (31/3/22).

                      

Baca Lainnya :

      Rapat tersebut dipimpin oleh Sekretaris TP-PKK Kabupaten Solok, Retni Humaira. Turut didampingi Kepala DPMN Romi Hendrawan, S.Sos, M..Si, Camat Gunung Talang, Donly Wance Lubis, S.STP, perwakilan OPD terkait, Wali Nagari Cupak, Fatmi Bahar, Ketua TP-PKK Nagari Cupak, pengurus TP-PKK Kabupaten Solok dan para kader PKK.

      Pada perlombaan kali ini, Nagari Cupak. Kecamatan Gunung Talang terpilih mewakili PKK Kabupaten Solok pada Tingkat Provinsi yang akan di laksanakan pada april mendatang. Dalam hal itu Wali Nagari Cupak, Fatmi Bahar, dalam sambutan mengucapkan selamat datang kepada Ketua TP-PKK Kabupaten Solok di Nagari Cupak, dan berterimakasih karena telah mempercayai Nagari Cupak untuk mewakili kabupaten solok pada tingkat Provinsi.

      “Saya mengucapkan terimakasih kepada TP-PKK Kabupaten Solok atas terpilihnya Nagari Cupak sebagai perwakilan Kabupaten Solok pada Lomba Gerakan PKK Tingkat Provinsi. Atas kepercayaan ini, kami siap memberikan bantuan apa saja yang dibutuhkan oleh Pihak PKK nantinya. Semoga kegiatan Lomba Gerakan PKK ini dapat berjalan sukses nantinya dan kepada ibu Ketua TP-PKK Kabupaten Solok untuk dapat nantinya memberikan arahan kepada kita semua,” Kata Wali Nagari

      Sementara itu Sekretaris TP-PKK Kabupaten Solok, Retni Humaira dalam sambutan, mengucapkan permohonan maaf dari ketua TP-PKK Kabupaten Solok yang tidak dapat menghadiri pertemuan ini karena ada keperluan yang tidak dapat ditinggalkan.

      “Terimakasih kepada bapak Wali Nagari beserta jajaran atas bantuannya dalam memfasilitasi kegiatan ini. Dan pada Lomba Gerakan PKK Tingkat Provinsi kali ini, kami memilih Nagari Cupak sebagai perwakilan Kabupaten Solok setelah melakukan seleksi sebelumnya,” kata Retni Humaira.

      Dikatakan Retni Humaira, dengan dipilihnya Nagari Cupak sebagai perwakilan Kabupaten Solok, ia berharap kepada Camat dan Wali Nagari untuk bisa membantu mensukseskan Kegiatan ini. “Kami harapkan juga kesediaan Bapak/Ibu dari Nagari untuk dapat berkomitmen mensukseskan Lomba Gerakan PKK tingkat Provinsi ini, Oleh sebab itu, saat ini kita harus mematangkan persiapkan, agar saat perlombaan nanti bisa mendapatkan nilai yang terbaik,” harapnya

       Acara dilanjutkan dengan Pemaparan dari masing-masing Pokja mengenai Persiapan Lomba Gerakan PKK Tingkat Provinsi Nantiny. Dan melakukan berbagai persiapan untuk TP-PKK Nagari Cupak, salah satunya melalui pembinaan langsung serta memberikan semangat dan siapkan sepenuhnya untuk mewakili Kabupaten Solok pada lomba gerakan PKK tingkat provinsi. (Admin)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment