- Rapat Persiapan Tindaklanjut Intervensi Serentak Pencegahan Stunting di Kabupaten Solok
- Sosialisasi Organisasi Kemasyarakatan di Lingkup Pemda Kabupaten Solok
- Sosialisasi Organisasi Kemasyarakatan di Lingkup Pemda Kabupaten Solok
- Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Tentang Mal Pelayanan Publik Kabupaten Solok
- Pelepasan Calon Jemaah Haji Kabupaten Solok Tahun 1445 H/2024 M di Rumah Dinas Bupati Solok
- Bupati Solok Epyardi Asda Hadiri Halal Bihalal DPW Sulit Air Sepakat Jakarta, Jabar, dan Banten
- Pelantikan dan Pengambilan Sumpah 222 Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kabupaten Solok
- Bupati Solok Resmikan Masjid Munirah Abdullah Ash Shamsi di Jorong Sawah Ampang, Nagari Muaro Paneh
- Bupati Solok Lantik Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) untuk Pilkada Serentak 2024
- Bupati Solok Epyardi Asda dan Anggota DPR RI Athari Gauti Ardi Jadi Narasumber Seminar Kewirausahaan
Bupati Solok Resmikan Gedung Baru SMPN 2 Gunung Talang
Keterangan Gambar : Bupati Solok Resmikan Gedung Baru SMPN 2 Gunung Talang
(Arosuka)-Kominfo. Bupati Solok H. Gusmal, SE, MM meresmikan gedung baru SMPN 2 Gunung Talang, Sabtu (09/02). Turut hadir Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Solok Zulkisar, anggota DPRD Kabupaten Solok, Kepala SMP 2 Gunung Talang Evi Marnis, Komite SMP 2 Gunung Talang, beserta seluruh tamu undangan.
Menyambut Bupati Solok
Baca Lainnya :
- Bupati Solok Resmikan SDN 25 Koto Laweh Kecamatan Lembang Jaya0
- Wakil Bupati Solok Hadiri Milad Pondok Pesantren Jabal Rahmah ke- VII0
- Pagelaran Seni Gerakan Seniman Masuk Sekolah (GSMS) SMAN 1 Kubung dan SMAN 2 Gunung Talang 0
- Seminar Pendidikan Warnai Peringatan Hari Guru Nasional ke-73 di Kabupaten Solok0
- Wakil Bupati hadiri Manasik haji tingkat TK se-Kecamatan Lembah Gumanti0
Dalam laporannya Evi Marnis menyebutkan, pembangunan gedung baru berlantai dua ini, berasal dari bantuan pusat melalui program renovasi dengan jumlah anggaran sebesar Rp. 959.116.000,-. Evi menjelaskan bahwa pembangunan ini baru berjalan setengahnya, dan berharap tahun 2019 dapat terealisasikan untuk tahapan selanjutnya. “Kita saat ini sedang melaksanakan persiapan Go Green School Adiwiyata 2020, saat ini kita juga sedang menggelar bazar buku dalam rangka mengapresiasi Kabupaten Solok Menulis dan program Kemendikbud "sagusabu" Satu Guru Satu Buku”, jelas Evi disela sambutannya. Evi juga menyampaikan bahwa, di SMPN 2 Gunung Talang sudah ada lima orang guru yang telah menyelesaikan buku karya kebanggaannya.
Foto Bersama di SMPN 2 Gunung Talang
“Pertama saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada SMPN 2 Gunung Talang atas pembangunan gedung barunya yang sebentar lagi akan kita resmikan”, ungkap Bupati diawal sambutannya. Selain itu Bupati juga menghimbau kepada semua yang hadir untuk lebih meningkatkan dan mengembangkan kreativitas, seperti halnya yang dilakukan oleh SMPN 2 Gunung Talang, dimana mereka telah memiliki kantin edukasi yang menjual makanan dengan harga 50% lebih murah, dengan syarat harus mahir berbahasa Inggris dan Arab. Bupati berharap dengan adanya Program Guru Menulis ini dapat meningkatkan kualitas guru di Kabupaten Solok. (admin)