- Rapat Persiapan Tindaklanjut Intervensi Serentak Pencegahan Stunting di Kabupaten Solok
- Sosialisasi Organisasi Kemasyarakatan di Lingkup Pemda Kabupaten Solok
- Sosialisasi Organisasi Kemasyarakatan di Lingkup Pemda Kabupaten Solok
- Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Tentang Mal Pelayanan Publik Kabupaten Solok
- Pelepasan Calon Jemaah Haji Kabupaten Solok Tahun 1445 H/2024 M di Rumah Dinas Bupati Solok
- Bupati Solok Epyardi Asda Hadiri Halal Bihalal DPW Sulit Air Sepakat Jakarta, Jabar, dan Banten
- Pelantikan dan Pengambilan Sumpah 222 Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kabupaten Solok
- Bupati Solok Resmikan Masjid Munirah Abdullah Ash Shamsi di Jorong Sawah Ampang, Nagari Muaro Paneh
- Bupati Solok Lantik Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) untuk Pilkada Serentak 2024
- Bupati Solok Epyardi Asda dan Anggota DPR RI Athari Gauti Ardi Jadi Narasumber Seminar Kewirausahaan
Pemkab Solok Gelar Rapat Evaluasi Pengendalian Kegiatan Pembangunan 2023
rosuka-(Kominfo). Pemerintah Kabupaten Solok Gelar Rapat Evaluasi Pengendalian Kegiatan Pembangunan Pemerintah Kabupaten Solok Tahun 2023, di gedung Solinda Arosuka Rabu (29/03/ 2023).
Diacara ini hadir beberapa orang pejabat pemerintahan, Sekda Kabupaten Solok Medison, S. Sos, M. Si,Asisten I Drs. Syahrial, MM, Asisten II Deni Prihatni, ST, MT, Asisten III , Editiawarman, S. Sos, M. Si ,Staf Ahli Bupati,Kepala OPD,Camat se Kabupaten Solok, KPA, PPTK Masing” OPD
Baca Lainnya :
- Bupati Solok, Capt. H. Epyardi Asda melakukan safari Ramadan hari keempat di Masjid Nurul Huda Jorong Air Sanam,0
- Bupati Solok Epyardi Asda Kunjungi Masjid Nurul Ikhlas dalam Safari Ramadhan ke-30
- Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Dilinggungan Pemkab. Solok.0
- Safari Ramadhan ke-Dua, Bupati Solok Kunjungi Mushalla Al – Ikshan Jorong Kaluku.0
- Safari Ramadan, Masjid Nurul Ubudiyah Tujuan Perdana Bupati Epyardi Asda.0
Laporan Asisten II Deni Prihatni, ST, MT.Bahwa kegiatan pada tahun 2023 di APBD awal berjumlah Rp. 1.274.731.563.337, Realisasi fisik dan keuangan sampai dengan tanggal 28 Februari 2023 berjumlah Rp. 84.640.449.698,- di angka 6.64 % untuk realisasi keuangan dan 13,16 % untuk fisik.Berdasarkan rekap awal jumlah paket pengadaan barang / jasa diatas 50 juta rupiah TA 2023 sebanyak 956 paket, jumlah paket tender TA 2023 sebanyak 37 paket, dan seluruh paket tender tersebut merupakan proyek strategis Pemerintah.Diharapkan kepada kepala SKPD supaya dapat menyusun langkah - langkah strategis dalam mempercepat pelaksanaan kegiatan pembangunan dan segera menyusun proses Pengadaan Barang/Jasa sesuai dengan peraturan perundang undangan yang berlaku.
Selanjutnya arahan Sekretaris Daerah Kab Solok Medison, S. Sos, M. Si.Rapat ini merupakan evaluasi perjalan kita selama Tahun Anggaran 2022 dan melangkah serta memperbaiki di Tahun Anggaran 2023. Untuk evaluasi pada tahun 2022 yaitu capain fisik yang menumpuk di akhir tahun karena terjadi akumulasi pengadaan barang / jasa yang berasal dari APBD Awal dan ABPD Perubahan sehingga akibatnya berdampak pada fluktuasi pencairan keuangan. Kecepatan pelaksanaan kegiatan fisik tidak diimbangi dengan pelaksanaan administrasi keuangan pada tahun 2022 kemaren sehingga menimbulkan selisih terhadap realisasi kegiatan fisik dan keuangan mencapai 10 % .tercapainya Realisasi belanja TKDN namun belum di input ke Aplikasi Belanja Barang dan Jasa.
Maka dari itu diharapkan pada Tahun 2023 ini pekerjaan yang harus dimulai pada awal tahun harus segera dilaksanakan dan tidak ada penundaan sehingga tidak lagi menumpuk pada akhir tahun nanti.Dan juga kita ingin sehabis lebaran kita untuk membahas secara rinci capaian - capaian dari tiap SKPD tentang pembangunan.
Sebagai informasi tahun 2023 ini ada akan ada formasi P3K untuk pengangkatan tahun 2023 di sektor Kesehatan 315 orang, Pendidikan 405 orang, Tenaga Teknis sekitar 100 orang yang akan diadakan tes dari BKN dengan mekanisme CAT ( Computer Assisted Test )